WNI Tahanan di Australia Dapat Gaji 26 Dollar  

Written By Unknown on Senin, 26 November 2012 | 11.24

TEMPO.CO , Brisbane:Sebanyak 27 nelayan Indonesia masuk tahanan di wilayah Woodford, Queensland, 80 kilometer ke Utara Brisbane, Australia. Mereka pun berkisah mengenai kehidupannya di penjara. Di dalam penjara mereka diberi pekerjaan. »Gajinya 26 dollar per hari," kata Nittu Ory, WNI yang ditahan di sana saat Tempo masuk ke lokasi penjara Australia itu awal November lalu.

Para tahanan bisa melakukan 15 bidang pekerjaan di penjara Woodford. Kebanyakan tahanan asal Indonesia memilih bertukang dan menjadi kru pencuci baju. Nittu mengatakan, duit hasil bekerja biasanya habis untuk rokok dan menelepon. (Baca Lengkap: 'Suara Nelayan dari Balik Bui' di Majalah Tempo edisi 26 November- 2 Desember 2012).  Selengkapnya bisa dibaca di sini.

Nittu meminta pemerintah memperhatikan nasib keluarganya yang ditinggalkan. Keluarganya itu nyaris tak memiliki penghasilan setelah dirinya ditangkap.

Adapun Kial Henuk, warga Bima, Nusa Tenggara Barat meminta pemerintah mempertanyakan uang-uang yang sempat tersita saat penangkapan mereka. »Walau tak besar tapi itu berarti untuk kami Pak," kata dia.

Di tiga negara bagian, Queensland, South Australia dan New south Wales jumlah WNI yang ditahan ada 84 orang. Sejak 2008 pemerintah melalui seluruh KJRI di Australia sudah memulangkan lebih dari 326 orang.

SANDY INDRA PRATAMA (BRISBANE)

Bola Terpopuler

Bepe: Mungkin Saya Akan Jadi Kiper 

Latih Chelsea, Benitez Kembali Diejek 

Hajar QPR, MU Kembali ke Posisi Puncak

Krisis Kiper, Nilmaizar Pusing 

Suporter Indonesia Mulai Padati Bukit Jalil  


Anda sedang membaca artikel tentang

WNI Tahanan di Australia Dapat Gaji 26 Dollar  

Dengan url

http://kriminalitasheboh.blogspot.com/2012/11/wni-tahanan-di-australia-dapat-gaji-26.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

WNI Tahanan di Australia Dapat Gaji 26 Dollar  

namun jangan lupa untuk meletakkan link

WNI Tahanan di Australia Dapat Gaji 26 Dollar  

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger