Mantan Polisi Hampir Lemparkan Granat ke Aparat

Written By Unknown on Rabu, 19 Juni 2013 | 11.24

TRIBUNNEWS.COM,PEKANBARU - Seorang mantan polisi berpangkat Brigadir berinisial EO (40), Senin (17/6) dini hari kemarin, terpaksa dilumpuhkan aparat Satuan Narkoba Polresta Pekanbaru.

Pasalnya, saat digerebek disebuah penginapan di Jalan Suka Karya, Tampan, pria berbadan tambun yang pernah dinas di Mapolres Kampar ini, berusaha melarikan diri sambil memegang granat.

Akibatnya, mantan polisi itu terpaksa dilarikan ke Rumah sakit Syafira Jalan Jendral Sudirman, karena setelah kaki kirinya ditembus timah panas, pelaku tak sadarkan diri. Saat ini, pelaku masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit tersebut.

Informasi yang dihimpuin Tribun di Mapolresta Pekanbaru, EO sudah menjadi incaran petugas Satuan Narkoba sejak satu bulan ini. Saat digerebek, petugas menemukan barang bukti berupa sabu seberat 1,5 Ons sebanyak 5 paket, serta alat hisab sabu, dan 10 butir obat penenang yang disimpan di kamar 23 yang dihuni pelaku.

"Semua barang bukti, sudah kita amankan," kata Kasat Narkoba, AKP BE Banjarnahor kepada Tribun, Selasa (18/6) kemarin.

Tersangka, lanjut Banjarnahor, diancam dengan Undang-Undang No35 Tahun 2009 tentang penyalahgunan narkotika dan obat-obatan terlarang. "Ancamannya, maksimal 20 tahun penjara," bebernya.

Kemudian ketika ditanya soal granat yang didapatkan tersangka, Banjarnahor mengaku bukan tugas Satuan Narkoba. "Sebaiknya, tanyakan langsung kebagian Reskrim, karena untuk kasus, petugas reskrim yang menaganinya," tutur Anjarnahor.

Baca Juga:


Anda sedang membaca artikel tentang

Mantan Polisi Hampir Lemparkan Granat ke Aparat

Dengan url

http://kriminalitasheboh.blogspot.com/2013/06/mantan-polisi-hampir-lemparkan-granat.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mantan Polisi Hampir Lemparkan Granat ke Aparat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mantan Polisi Hampir Lemparkan Granat ke Aparat

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger